Adakah hal yang lebih menyenangkan dibandingkan pindah ke apartmen baru? Ya, pindah ke hunian baru berarti menemukan suasana baru juga.
Akan tetapi, tidak jarang untuk sebagian orang, suasana baru ini masih terasa asing sehingga mereka menginginkan suasana layaknya rumah yang dahulu pernah dihuni bersama keluarga.
Tetapi, bagaimana caranya? Berikut ini ada 5 cara yang bisa dilakukan untuk mengubah suasana hunian baru Anda.
1. Membersihkan Ruangan Apartmen Secara Keseluruhan

Sebelum memulai untuk menata atau mendekorasi ruangan, bersih-bersih merupakan langkah pertama yang harus Anda lakukan. Mulailah dengan membersihkan lantai (menyapu dan mengepel), membersihkan debu di setiap sudut ruangan, hingga menyemprotkan desinfektan.
Penggunaan desinfektan menjadi penting di era sekarang yang menuntut setiap orang untuk selalu siap dan sigap menjaga protokol kesehatan. Oleh karena itu, sebagai upaya untuk mencegah beberapa hal yang tidak diinginkan, penggunaan desinfektan sangat disarankan.
Tentu saja, Anda juga tahu kalau suasana tempat tinggal bersih dan rapi akan dapat mengubah suasana hati menjadi lebih positif. Setelah semuanya selesai, selanjutnya Anda bisa mulai untuk mendekorasi ruangan Anda.
2. Mengubah Warna

Warna merupakan salah satu aspek yang bisa mengubah suasana dalam hunian baru. Umumnya, ketika membeli apartemen baru, dinding ruangan akan dipenuhi dengan warna putih polos.
Bukan tidak menarik, tetapi warna dasar seperti ini terasa sangat asing dan kosong. Anda bisa mengubah warna dinding sesuai dengan warna favorit Anda. Untuk mengobati kerinduan, Anda dapat menggunakan warna cat di tempat tinggal lama.
Selain itu, untuk mempercantik hunian baru agar tidak monoton, Anda bisa menggunakan karpet. Warna karpet yang sesuai dan cerah akan menghidupkan suasana ruangan.
Karpet juga memiliki fungsi lain, yaitu sebagai tanda adanya pembatas atau pemisah antara ruangan satu dan lainnya. Misalnya, Anda bisa menggunakan karpet di ruang tamu dan juga kamar tidur sebagai penanda adanya batas di antara kedua ruangan tersebut.
Baca Juga : 5 Tips Dekorasi Apartemen Studio Agar Lebih Optimal
3. Memperhatikan Pencahayaan Ruangan

Pencahayaan merupakan hal terpenting ketika menempati hunian baru. Jika Anda merasa ada yang kurang sesuai, mulailah dengan memeriksa pencahayaan ruangan.
Bisa jadi, jendela yang tertutup membuat ruangan terasa gelap dan pengap. Tentu saja, Anda akan sangat tidak nyaman, bukan? Selain pencahayaan alami dari sinar matahari, pemilihan pencahayaan ruangan dari berbagai jenis lampu juga sangat menentukan.
Anda bisa memilih berbagai jenis lampu interior yang tidak hanya memperindah ruangan, tetapi juga dapat menghadirkan suasana yang nyaman dan penuh kehangatan.
4. Meletakkan Barang-barang Kenangan
Cara berikutnya yang bisa Anda coba adalah ketika proses mendekorasi ruangan. Dalam proses dekorasi ruangan, penggunaan barang-barang yang memiliki makna dan kenangan akan membuat suasana hunian terasa seperti di dalam rumah sendiri.
Misalnya saja, Anda bisa memasang foto keluarga Anda di dinding atau meja kerja. Selain itu, meletakkan barang atau hadiah dari orang tua, teman, maupun pasangan juga bisa menjadi bahan pertimbangan untuk Anda lakukan.
Sama halnya dengan memasang lampu interior, penggunaan barang-barang yang memiliki sisi sentimental dan ikatan emosional tidak hanya membangkitkan kehangatan, tetapi juga dapat memperindah dekorasi ruangan.
5. Memasak Sendiri

Setelah selesai mengerjakan seluruh aktivitas bersih-bersih hingga penataan ruangan, langkah selanjutnya adalah melakukan kegiatan memasak makanan sendiri.
Mengapa kegiatan ini bisa membangitkan perasaan seperti dalam rumah? Ya, pada umumnya setiap keluarga biasa menghidangkan makanan hasil olahan atau masakannya sendiri.
Anda bisa mulai memasak makanan favorit, hidangan yang pernah ibu Anda buat, atau mencoba masakan-masakan baru yang ingin Anda lakukan sejak lama, tetapi masih tertunda.
Munculnya aroma masakan rumahan akan membuat suasana dalam tempat tinggal baru terasa tidak asing lagi. Itulah lima cara yang bisa Anda lakukan untuk mengubah suasana apartemen baru terasa lebih homey.
Baca Juga : 5 Cara Menciptakan Apartemen Nuansa Hijau Alami dan Asri
Anda bahkan bisa menciptakan suasana terasa bagaikan di rumah lama sehingga dapat mengobati kerinduan pada keluarga. Jangan lupa untuk selalu memperhatikan kebersihan ruangan agar tetap terasa nyaman.